Kamis, 08 Juni 2017

PROPOSAL OUTINGCLASS SMP NEGERI 1 KUTAWALUYA

PROPOSAL OUTINGCLASS  SISWA DAN SISWI KELAS 8
SMP NEGERI 1 KUTAWALUYA
KE TAMAN MINI INDONESIA INDAH DAN KEBUN BINATANG RAGUNAN JAKARTA

LATAR BELAKANG
Ilmu pengetahuan adalah sesuatu yang sangat mahal, bermanfaat, dan merupakan modal berharga bagi seluruh umat manusia untuk mencapai masa depan yang bermanfaat. Tanpa ilmu pengetahuan, manusia layaknya hewan. Maka sudah sepatutnya manusia mencari ilmu pengetahuan dari semenjak lahir sampai akhir hayat.
Banyak sekali ilmu yang didapatkan siswa dan siswi dari pembelajaran di kelas, namun kadang pembelajaran di kelas ini kurang maksimal tanpa adanya praktek lapangan atau belajar secara langsung di lapangan.
Proses belajar mengajar yang dicanangkan oleh pemerintah dan tertuang dalam kurikulum tentunya tidak diartikan secara tekstual belaka, yaitu hanya dalam bentuk penyampaian dari nara sumber dalam hal ini guru sebagai pengajar kepada siswa sebagai subjek yang diajar, secara kontinyu atau berkala melelui metode lisan maupun tulisan dengan menggunakan berbagai sumber belajar. Namun, proses belajar juga meliputi proses pengamatan langsung kepada objek-objek yang berkaitan dengan bahan pengajaran yang dapat dilihat atau ditemui hal-hal yang bersumber dari lingkungan sekitaryang diformulasikan menjadi teori dan bidang-bidang ilmu. Sementara tujuan pembelajaran sendiri adalah selain memberi pemahaman dan keterampilan juga menanamkan pengalaman-pengalaman yang berarti dan dapat dijadikan dasar pemikiran serta perilaku baik dimasa sekarang maupun yang akan datang bagi siswa didiknya.
Untuk mencapai pengalaman belajar yang mengesankan, tentunya siswa juga diajak untuk melihat dan berinteraksi langsung dengan objek-objek yang menjadi salah satu bagian bahan ajar yang mereka pelajari di sekolah, tidak melulu hanya melihat buku pelajaran. Dalam hal ini, sesekali siswa diajak bepergian untuk meneliti dan mengamati sesuatu sesuai dengan pelajaran yang dipelajari sambil berwisata.
Outing class yang dahulu disebut karya wisata adalah cara mengajar yang dilaksanakan dengan mengajak siswa ke objek tertentu di luar sekolah untuk memperdalam suatu pelajaran. Outing class merupakan salah satu metode pengajaran yang memberikan pengalaman fisik yang melibatkan banyak panca indra. Untuk mewujudkan itu semua, salah satu program kegiatan SMP Negeri 1 Kutawaluya adalah mengadakan kegiatan outingclass. Kegiatan ini diikuti oleh siswa kelas 8 ke sebuah objek sasaran di sekitar Jakarta yang berkaitan dengan pelajaran IPA, IPS, Bahasa Inggris, dan Seni Budaya.

DASAR HUKUM
1. Program Kegiatan SMP Negeri 1 Kutawaluya Kabupaen Karawang
2. Rapat Orangtua/wali siswa pada awal tahun ajaran 2016-2017
3. Rapat Tim Pengembang Sekolah SMP Negeri 1 Kutawaluya
4. Rapat Panitia Pelaksana kegiatan outingclass dan walikelas Kelas 8

 TUJUAN DAN MANFAAT
Tujuan dari diadakannya kegiatan Outingclass ini adalah sebagai berikut:
1. Membuat variasi metode pengajaran yang dapat meningkatkan keaktifan
    siswa.
2. Meningkatkan pemahaman siswa pada materi pelajaran IPA, IPS, Bahasa
    Inggris, dan Seni Budaya.
3. Memberikan pengalaman belajar yang lebih banyak kepada siswa
5. Mengajak siswa melihat, mengamati dan meneliti objek  yang dimaksud,
    yaitu :
          a. PP-IPTEK di TMII berkaitan dengan pelajaran IPA/fisika
          b. Anjungan Daerah di TMII berkaitan dengan pelajaran IPS dan
              Seni Budaya
          c. Teather IMAX Keong Mas berkaitan dengan pelajaran IPA
          d. Kebun Binatang Ragunan berkaitan dengan pelajaran IPA/Biologi
    dan Bahasa Inggris
6. Melakukan proses belajar mengajar melalui metode langsung berupa
    pengamatan langsung terhadap objek atau sumber belajar.
7. Menciptakan kondisi dan nuansa belajar yang lain dari biasanya
    berlangsung di sekolah.
8. Mengajarkan siswa untuk berinteraksi langsung pada lingkungan
    sebagai sumber belajar.

Manfaat dari diadakannya kegiatan outingclass ini adalah sebagai berikut:
1. Akan memajukan mutu peserta didik, karena dengan begitu pikiran
    mereka lebih berkembang daripada sebelumnya.
2. Akan memberikan hal positif bagi perkembangan siswa dan siswi ke
    depan nanti.
3. Akan memberikan mereka motivasi untuk terus belajar agar mempunyai
    mimpi lebih tinggi.
4. Menambah pengalaman dan juga ilmu pengetahuan yang sangat
    bermanfaat bagi siswa dan siswi.

WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Minggu, 13 November 2016 dengan objek sasaran :
1. Taman Mini Indonesia Indah Jakarta
          a. Pusat Peragaan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (PP IPTEK)
          b. Teather IMAX Keong Mas
2.  Kebun Binatang Ragunan Jakarta
Bidang Studi         :  IPA, Bahasa Inggris, Seni Budaya, dan IPS














JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

WAKTU
KEGIATAN
KETERANGAN
06.00 s.d. 06.30
Persiapan Pemberangkatan
Titik kumpul di Terminal Rengasdengklok
06.30 s.d. 09.00
Perjalanan menuju Taman Mini Indonesia Indah

09.00 s.d. 10.00
Mengunjungi PP-IPTEK TMII


10.00 s.d. 10.15
Perjalanan menuju Keong Mas


10.15 s.d. 11.30
Jelajah Taman mini Indonesia Indah


11.30 s.d. 12.00
Istirahat dan makan siang


12.00 s.d. 13.00
Menikmati film di theater IMAX Keong Mas

13.00 s.d. 14.00
Perjalanan menuju Kebun Binatang Ragunan

14.00 s.d. 16.00
Jelajah Kebun Binatang Ragunan

16.00 s.d. 18.00
Perjalan menuju Rengasdengklok
Titik akhir di SMP Negeri 1 Kutawaluya


1.    SUSUNAN PANITIA
 Penanggungjawab                    :  H. Daud Hudawi, M.Pd.
   Kepala SMP Negeri 1 Kutawaluya
Ketua                                       :  H. Mamat Rahmat, S.Pd. MM.Pd.
Wakil Ketua                              :  H. Sukarma, S.Pd.
Sekretaris                                 :  Drs. Budoyo
Bendahara                                :  Hj. Neneng Suhaemi, S.Pd.
                                                   Heni Agustin, S.Pd.
Penanggung Jawa Bidang Studi :
I P A                                         :  Iis Setiawati, S.Pd.
I P S                                         :  Fitri Nurkomalasari, S.Sos.I.
Bahasa Inggris                          :  Andri Wiguna, S.Pd.
Seni Budaya                             :  Suryani Diastuti, S.Pd.
Anggota                                    :  Dra. Dedeh Hasanah
                                                   Nuraeni, S.Pd.
                                                   Ujang Karyadi GA, S.Pd.
                                                   Drs. Ajo Suharjo
                                                   Neneng Nurjanah, S.Pd.I.
                                                   Faridah Susanti, S.Pd.
                                                   Heni Nuraeni, S.Pd.
                                                   Yuliasari, S.Pd.
Fasilitator                                :  Wakasek Bid. Kurikulum dan Sarana
                                                   Wakasek Bid. Kesiswaan dan Humas
                                                   PKS Kurikulum
                                                   PKS Sarana
                                                   PKS Kesiswaan
                                                   PKS Humas
                                                  

PESERTA
Peserta yang ikut dalam outingclass ini adalah :
1. Siswa kelas 8 SMP Negeri 1 Kutawaluya             =  440 Siswa
2. Pembimbing                                                       =    18 Orang
3. Dewan Guru SMP Negeri 1 Kutawaluya              =    62 Orang
          Jumlah                                                       =  520 Orang


PENUTUP

Demikianlah proposal pelaksanaan kegiatan outingclass untuk kelas 8, sebagai rencana yang Insya Alloh akan kami laksanakan sesuai dengan rencana yang telah kami tetapkan, mulai dari persiapan sampai dengan  akhir pelaksanaan.
               Mudah–mudahan dengan Program Kerja ini, segala aktifitas dan kegiatan, baik yang telah maupun yang akan dilaksanakan oleh seluruh personil kepanitiaan dapat berjalan dengan baik sesuai dengan rencana, mulai dari awal perencanaan sampai dengan akhir  penyelesaian, tidak ada kendala apapun yang dapat menghambat pelaksanaan kegiatan outingclass unruk kelas 8
               Hanya Kepada Alloh SWT jualah kita berlindung dan bermohon pertolongan, agar apa yang telah kita laksanakan dan rencanakan senantiasa berjalan dengan baik dan mencapai keberhasilan yang memuaskan.


                                                                  Kutawaluya, 05  November 2016
  Pembina Kesiswaan                                       Ketua Panitia Pelaksana




           Drs. Budoyo                                H. Mamat Rahmat, S.Pd, MM.Pd. NIP. 19680623 199512 1 003                     NIP. 19610526 198403 1 006


Mengetahui :
Kepala SMP Negeri 1 Kutawaluya






H. Daud Hudawi, M.Pd.
NIP.19661012 199003 1 008









 








1 komentar:

  1. Lucky Club Casino site: 100% up to €200 Bonus
    Lucky Club online casino review. 100% up to €200 welcome bonus + 50 Free Spins. Register & play luckyclub.live now to win!

    BalasHapus